Demi Garuda, Okto Tak Rayakan Natal

Tidak merayakan Natal bersama keluarga kembali harus dilakukan winger tim nasional Indonesia Oktovianus Maniani tahun ini. Namun, Okto bisa menerimanya.

Okto terpaksa merayakan Natal tahun ini di Malaysia karena skuad timnas Indonesia harus melakoni pertandingan final pertama Piala AFF 2010, Minggu 26 Desember 2010.

Namun, winger Sriwijaya FC ini mengaku sudah terbiasa dengan tidak merayakan Natal bersama keluarga.

"Aku sudah sering merayakan Natal di luar. Sudah hampir tiga tahun terakhir aku merayakan Natal di luar. Aku hanya bisa berdoa. Aku belum tahu ada rencana perayaan Natal dalam tim atau tidak," ujar Okto usai latihan di Lapangan C, Senayan, Jakarta, Kamis 23 Desember 2010 pagi.

Okto menjadi salah satu pemain yang kondisinya masih dikhawatirkan. Mantan pemain Persitara Jakarta Utara ini mengalami cedera hamstring dan masih belum bisa berlari sprint dengan jangka lama. Tapi, Okto mengaku siap bermain.

"Kalau untuk pribadi saya berharap besok sudah fit. Saya siap turun membela timnas Indonesia," papar Okto.

Baca juga :



0 comments :